SUMENEP, (JARAK.co) – Ratih Ayu Sabariah, siswi kelas 12 SMA 1 Kalianget, mengaku sangat bahagia usai mengikuti Pelatihan Jurnalistik yang digelar oleh Persatuan Wartawan Republik Indonesia (PWRI) Sumenep.
Menurutnya, pelatihan ini tak hanya sekadar menambah wawasan, tetapi juga membuka jalan untuk meraih beasiswa penuh di Universitas Bahaudin Mudhary (UNIBA) Madura.
“Saya sangat senang bisa mengikuti pelatihan ini. Selain mendapatkan ilmu jurnalistik, saya juga berkesempatan kuliah gratis di UNIBA Madura berkat sertifikat yang diberikan,” kata Ratih, Sabtu 15 Maret 2025.
Siswi berparas cantik ini mengaku jika pelatihan ini sangat membantunya memahami dunia jurnalistik lebih dalam, mulai dari teknik menulis berita, wawancara, hingga etika jurnalistik.
Yang lebih membuatnya bersemangat adalah penyampaian materi yang menarik dan jauh dari kesan membosankan.
“Pelatihan ini sangat bermanfaat karena saya jadi lebih paham bagaimana menyajikan informasi yang akurat. Selain itu, kami juga mendapat banyak motivasi yang bisa menjadi bekal berharga untuk masa depan,” ungkap dia.
Kesempatan beasiswa yang diraih Ratih menjadi bukti bahwa pelatihan jurnalistik tidak hanya membekali peserta dengan keterampilan menulis, tetapi juga membuka peluang pendidikan lebih luas.
PWRI Sumenep berharap kegiatan ini dapat terus mendorong generasi muda untuk mengembangkan potensi mereka di dunia jurnalistik. (nam)